30 Mei 2009

Ogenki Desuka blog???

Hal-hal yang harus diperbaiki untuk 'memajukan diri' (diri sendiri maksudnya) :
1. Menghilangkan kata-kata :
  • "itu agak/terlalu sulit"
  • "nanti saja"
  • "saya nggak akan bisa"
  • "saya akan terus seperti ini 2 tahun kedepan"
2. Membuat daftar prioritas dan target
3.Berfikir GAGAL maka akan GAGAL, berfikir NGGAK MAMPU yg didapet hanya ketidakberhasilan,berfikir YAKIN dan Bisa, pasti ada hasilnya

sebenarnya ini hanya SUGESTI, apa yang kita ucapkan/kita pikirkan secara nggak sadar dikirim ke otak dan diyakini.

Contohnya, ketika kita mengendarai motor di jalan yang padat pada waktu siang hari terik, kita ucapkan :"hoooaaahhmm..ngantuknya.."
kata-kata 'ringan' ini seperti 'sihir' yang masuk ke otak dan membuat kita bener-bener ngantuk..

sebaiknya ucapkan saja :
"saat ini saya sedang tidak mengantuk, dan saya siap menghadapi jalanan.."

yah, sama aja lah kayak 'memajukan diri'
(sebenarnya sedang nggak minat ngeblog

30.05.09

28 Mei 2009

Wanita dan pria sama2 susah

jalan2 ke blog lain nemukan ini :
source : http://sendal-jepit-santri.blogspot.com/

Wanita dan pria sama2 susah

WANITA MEMANG SUSAH
Jika dikatakan cantik dikira menggoda, jika dibilang jelek disangka menghina..
Bila dibilang lemah dia protes, bila dibilang perkasa dia tersinggung.

Maunya emansipasi, tapi disuruh benerin genteng, nolak ..
(sambil ngomel masa disamakan dengan cowok)

Maunya emansipasi, tapi disuruh berdiri di bis malah cemberut …
(sambil ngomel, egois amat sih cowok ini tidak punya perasaan)

Jika di tanyakan siapa yang paling di banggakan, kebanyakan bilang Ibunya ,tapi kenapa ya ... lebih bangga jadi wanita karir, padahal ibunya adalah ibu rumah tangga

Bila kesalahannya diingatkankan, mukanya merah..
bila diajari mukanya merah, bila disanjung mukanya merah
jika marah mukanya merah, kok sama semua ? bingung !!

Ditanya ya atau tidak, jawabnya diam;
ditanya tidak atau ya, jawabnya diam;
ditanya ya atau ya, jawabnya : diam,
ditanya tidak atau tidak, jawabnya : diam,
ketika didiamkan malah marah
(repot kita disuruh jadi dukun yang bisa nebak jawabannya).

Di bilang ceriwis marah, dibilang berisik ngambek,
dibilang banyak mulut tersinggung, tapi kalau dibilang Supel
wadow seneng banget ... padahal sama saja maksudnya.

Dibilang gemuk engga senang, padahal maksud kita sehat gitu lho
dibilang kurus malah senang, padahal maksud kita "kenapa elo jadi begini !!!"

Itulah WANITA makin kita bingung makin senang DIA !


PRIA ITU MEMANG SUSAH
Jika kamu memperlakukannya dengan baik, dia pikir kamu jatuh cinta padanya
Jika tidak, kamu akan dibilang sombong.

Jika kamu berpakaian bagus, dia pikir kamu sedang menggodanya.
Jika tidak, dia bilang kamu kampungan.

Jika kamu berdebat dengannya, dia bilang kamu keras kepala.
Jika kamu tetap diam, dia bilang kamu nggak punya otak.

Jika kamu lebih pintar, dia kehilangan muka.
Jika dia yang lebih pintar, dia memanipulasi kamu.

Jika kamu tidak cinta padanya, dia akan mencoba mendapatkanmu.
Jika kamu mencintainya, dia akan mencoba untuk meninggalkanmu.

Jika kamu beritahu dia masalahmu, dia bilang kamu menyusahkan.
Jika tidak, dia bilang kamu tidak mempercayai mereka..

Jika kamu cerewet pada dia, kamu dibilang seperti seorang pengasuh.
Tapi jika dia yang cerewet, itu karena dia perhatian.

Jika kamu langgar janji kamu, kamu tidak bisa dipercaya.
Jika dia yang ingkari janjinya, dia melakukannya karena terpaksa.

Jika kamu merokok, kamu adalah cewek liar
Tapi kalo dia yang merokok, dia adalah seorang gentleman

Jika kamu menyakitinya, kamu dibilang perempuan kejam..
Tapi jika dia yang menyakitimu, itu karena kamu terlalu sensitif danterlalu sulit untuk dibuat bahagia

sama-sama susah kan???

21 Mei 2009

L'arc-en-ciel - My Heart Draws A Dream lyrics

lagi males nulis, ngopi-paste ini aja

Hora kaze ga ugoki dashita
mada akirametari ha shinai
Taiyou wo kumo no saki ni kanjiru kyakufuu de~
Irou to Kono mune ha
Yume wo egaiteku yo dokomademo takaku
Jiyuu ni mau no sa My Heart draws a dream
Oh oritatsu kanata de me wo aketara ~
Egao no mama no kimi ni aeru ki ga shite
Rurarara Aeru to ii na rarara
Nee iki wo awasetara
Motto takaku toberu hazusa
Soko kara ha mirai ga mieru kana?
Futari de arouto
Kono mune ha
Yume wo egaiteku yo harukanaru toki wo
tobi koeteku no sa my Herat draws a dream
itsu no hi ka kitto kanau to ii na
egao no mama no kimi de irareru noni
Saa te wo nobashi
Ima, tokihanatou
kokoro ha dare mo shibarare ha shinai
shisen ha hizashi wo toraeteru
Donna sameta sekai de mo~
Dare mo minna
yume wo egaku yo
yume wo egaku yo
yume wo egaku yo
Our Hearts draw a dream
yume wo egaku yo
yume wo egaku yo
yume wo egaku yo hora
Oh oritayatte kanata de me wo aketara
Aa egao no mama no kimi ni aeru to ii na


PS : J-Rock jelek, Larc en ciel yang bagus
(halahh..maksute opo tho yo?)

19 Mei 2009

Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?

19052009

Terkadang, untuk mensyukuri hidup, kita harus sering-sering 'melihat' kebawah

melihat pada orang-orang yang hidupnya jauh lebih susah daripada kita

melihat bahwa penderitaan mereka jauuuh lebih besar dari kita

sehingga kita bisa mensyukuri apa yang sudah diberikan dan ditetapkan Allah pada kita,

sehingga kita bisa lebih lagi mensyukuri nikmat sehat,lengkap anggota tubuh,lengkap keluarga..


We will not go down
……In the night, without a fight
You can burn up our mosques and our homes and our schools
But our spirit will never die
We will not go down
In Gaza tonight…….

Sudah pernah denger lagunya Michael Heart yg judulnya We will not go down?

saya tersentuh skali dengan lagu ini, betapa, betapaa,betapaaaaaaaaaa sering tidak bersyukurnya saya, sering merasa susah, kesel,dg hidup, dan mrasa berdosa karena sering ngibrit gitu aja setelah sholat.. astagfirullahhaladziiim…

betapa nikmatNya sangat luar biasa, SAYA yang KADANG mrasa Allah nggak adil karena membeda2kan kaumnya, misalnya anak2 seumuran saya yg sering nggak sholat, yg hobinya pacaran,yg pulangnya malem, yg auratnya kliatan, yg sering bohong sama orangtuanya, hidupnya lebih 'beruntung' daripada saya,
astagfirullahhaladzim…
astagfirullahhaladziiiimm….

Fa bi ayyi aalaa-iRabbikumaa tukadzdzibaan
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?

Dibelahan bumi bagian yang lain ada ribuan(mungkin jutaan mungkin lebih) manusia yang hidupnya penuh ketakutan
yang saudaranya, orangtuanya, keluarganya meninggal
atau cacat karena bom dan serangan2 yg lain
nggak punya rumah
tinggal di pengungsian
kelaparan
mungkin diperkosa
ngliat saudaranya/orantuanya mati mengenaskan
masa depannya nggak jelas
ketakutan karena serangan-serangan yahudi barbar brengsek bangsat anjing setan sialaaaan!!!

betapa,betaaapaa, dan betaaapaaa sangat tidak bersyukurnya saya!
betapa pikiran sempit dan dangkal!

saya punya orangtua lengkap, keluarga, saudara, rumah
badan dan anggota tubuh yang lengkap,sehat, nggak cacat(cuma minus 2,5 dan itu masih nggak pantes dikategorikan cacat bi!)
saya masih bisa makan dengan kenyang, mo nggeratak makanan tengah malem juga bisa, tidur dengan nyenyak, aman,tenang, damai,sehat sentosa di negeri gemah ripah loh jinawi ini..

astagfirullahhaladziiiim!
alhamdulillah, terimakasih ya Allah masih mau mengingatkan saya atas nikmatmu, nikmat sehat, nikmat sempurna, nikmatmempunyai keluarga utuh, lewat sepotong lagu

..Women and children alike
Murdered and massacred night after night
While the so-called leaders of countries afar
Debated on who’s wrong or right

But their powerless words were in vain
And the bombs fell down like acid rain
But through the tears and the blood and the pain
You can still hear that voice through the smoky haze

We will not go down
In the night, without a fight
You can burn up our mosques and our homes and our schools
But our spirit will never die
We will not go down
In Gaza tonight…..

Fa bi ayyi aalaa-iRabbikumaa tukadzdzibaan
Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan hah?


dasar geblek nggak tau diri!

skali lagi, Terimakasih ya Allah atas semua nikmat yang engkau berikan
dan memaafkan serta tidak ‘menempeleng’ hambamu ini

Hamba mohon Ya Allah, perlindungan,keselamatan dan jaminan pintu surga seluas-luasnya untuk saudara-saudara kami di Gaza, Palestina,

sabarkanlah mereka, lindungilah mereka,

amin...

18 Mei 2009

hujan dan lagi kpingin nulis aja

Hujan

Aku nggak terlalu suka hujan.
Mungkin karena aku bukan tipe perempuan cengeng dan mellow.(lagipula aku benci masi dicap labil)
Bagiku rasa sedih karena memikirkan sesuatu pada diriku(misalnya tentang masa depan) mungkin nggak terlalu makan waktu banyak, sebentar aja sudah ‘sembuh’ lagi. Kecuali hal2 tentang keluarga atau orangtuaku, itu lain. Aku pasti sangat perduli.

Satu-satunya hal yang terpikir waktu ujan adalah tiddduuurrr selimutan..
*dasar kebo ngglundhung*
(btw,kok lemot lagi ya si internet ini?kayak komputer lotus jaman purba)
astagfirullahhaladziimm.. berhentilah mengomel(dan sebenarnya sedikit mengumpat)

==================================
perempuan

aku benci perempuan-perempuan yang lembek-lembek tai sapi
yang ngrengek-ngrengek manja nggak jelas
yang hobinya meraung-raung,
yang menyusahkan
yang cuma ngandalkan tubuh, keseksian, dan pakaian yang kurang bahan
tapi otak tak berisi
secantik apapun perempuan itu, aku pasti illfeel kalo ngliat perempuan itu.
dan cuma laki-laki bodoh yang suka sama perempuan jenis ini.
dan sayangnya, ternyata banyak laki-laki bodoh

sedikit pesan untuk para laki2 :
apa kalian nggak mikir, apa anak-anak kalian akan dibesarkan dengan kemanjaan dan keseksian badan istri kalian? hah?
harusnya kalian pikir itu. badan bohay semlohay tapi bodoh sama aja yang milih bodo.

harusnya milih istri yang berkualitas.
*kok jadi aku yang sewot?*

=========================================

blog dan sesuatu yang nggak berlabel

dari tahun 2008, ini blog ke 5 yang aku buat.
dan insyaAllah yang terakhir
yang lainnya kbanyakan lupa passwordnya, lupa gitu aja
nggak pernah dibuka lagi
kadang-kadang emang agak bingung mau nulis apa, jadinya nggak mutu kayak gini
tapi blog itu seperti temen, tapi bisu.
ada rasa kesenangan tersendiri saat di depan blog, didepan komputer, di depan monitor
dg celana pendek-kaos longgar dan kursi yang nggak empuk-empuk amat
aku suka
aku bahagia
ini duniaku
tempurung dan cangkangku

=================================

kmaren hari terakhir ujian, nggak ngerti hasilnya gimana,
kok kayaknya agak kurang maksimal??

pagi-pagi udah terlambat, gara-gara liat mama menghias blackforest, lupa blom mandi+makan,
hampir aja nggak mandi, tapi inget, ini ujian, bukan mau ke pasar dodol!
agak pilek+pusing
arrrgh..embuh wes hasilnya apa......

nggak tertarik untuk kenalan sama laki-laki di ujian kmaren
males. males aja
dan aku merasa nyaman tanpa mikirkan laki2
repot dan sepertinya menyusahkan
mungkin belum saatnya aja.


============================

17 Mei 2009

mau ngomong apa lagi?

Jalani saja! ikuti saja apa yang sudah ditetapkan Allah ini!

Ibuku selalu menguatkanku dengan kata-kata itu. mengikuti jalan Allah dalam perjalanan hidupku yg tentu saja menuju akhirat.
Didunia ini hanya ada 2 pilihan : jalur kiri dan kanan. hitam dan putih. tak ada istilah "abu-abu"

orang yang salah melangkah ke jalan yang buruk(karena bergaul dg orang-orang yg buruk) pasti di dalam hatinya ada kalimat seperti ini : "ah, ini nggak terlalu parah kok, toh yang lainnya juga wajar seperti ini"

teman dan lingkungan adalah pengaruh yang besar dalam hidup manusia. Sekali salah milih teman, sedikt atau banyak pasti akan "menempel" pada kita.
kalau kita bergaul dengan tukang parfum pasti kita ikut wangi juga kan? dan sebaliknya.


aku tau, keputusan ibuku ini nggak salah.
teman, lingkungan, pengaruh.
cukup
pilihan ini adalah pilihan yang paling tepat.



13 Mei 2009

would say thanks to..

pada kesempatan kali ini*halah..sok formal banget sih?* saya ingin mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Trisna yang telah memperbaiki jaringan internet di rumah saya barusan.. (dan juga sebagai penyedia internet saya ucapkan teriiimakasiiiih)

makasiiihhh..... makasiiiihhhh Pak, maaf merepotkan,

9 Mei 2009

bangkit!

pelajaran sore tadi,

ini mama yang nulis di catetan blajarku :

Jangan pernah berhenti untuk menyerah, sebab kesulitan akan terus ada, dan kita harus terus bangkit dan pantang menyerah untuk menghadapinya, sebab Kunci sukses itu adalah apabila kita selalu giat dan gigih dalam berusaha
-Joe Sandy,the master(dg penambahan dari mama)-

8 Mei 2009

blog, aku kembali

malem ini blajar satu hal lagi : kesabaran

internet mati dari kmaren sore -nggak jelas penyebabnya, apa salah satu komponen dblakang CPU yg lagi error atau?...- astagfirullahhaladziimm, maaf Ya Allah kalau su'udzan,
Tapi tadi alhamdulillah berhasil menahan amarah, meskipun ditahan-tahan, diempet-empet, dikubur-kubur dan tetep berfikiran positif.
Dan disitu letak susahnya!! ikhtiar sudah(untuk menghidupkan internet seperti berdoa,mencabut,meluruskan kabel dsb) tapi nggak bergeming. sementara klo pake hp(oiya,hp-ku berhasil juga connect!) pulsa mengalir derass..deraaas... tanpa bisa nyaman menggunakan internet (ya iyalah, lha wong tiap semenit ngecek pulsa)

Akhirnya, kesimpulan, klo ngadapi kasus apapun atau soal apapun yang mencuil-cuil hati seperti ini ini harus:
1. Tenang, sabar, jangan langsung terpancing si Mr.ST( setan,pen)
2. Terus berdoa dan minta sama Allah biar dibantu untuk nyambungkan internet. Lucu ya kedengerannya? tapi aku memang seperti itu, hal sekecil apapun, sesepele apapun selalu minta pertolongan Allah, ini mungkin nyontoh mama, krna selalu ngliat mama seperti itu, like mother like daughter kan?
3. mengevaluasi diri, kesalahan-kesalahan apa yang telah kita lakukan sejam yang lalu, dua jam yang lalu dst

semuanya harus dihadapi dg tenang dan yang paling penting harus tetap berpegang pada 'tangan' Allah..

6 Mei 2009

Lagi pingin ngomongin bu Daisy




Banyak yang bilang kalo bu Daisy(ibu Manohara) ini salah, mungkin ada benernya, ada salahnya juga,

coba kita liat dari sisi seorang ibu yang baru aja bercerai dari suaminya, gini, gampangannya dia sedang dalam suatu masalah yang cukup besar, anaknya malah ditaksir pangeran malaysia, sebagai seorang ibu, wajar kan kalo dia mau anaknya dapet yang terbaik?yang mapan, yang bisa menjamin hidup dan kebutuhan anaknya??
sah-sah saja kan? toh si Manohara anak kandung dia, yang hamil dia, yang melahirkan di juga. kasarannya, seorang ibu mau berbuat apapun sama anaknya itu hal yang wajar, meskipun hasil akhirnya malah jadi menyesal, malah anaknya nggak bahagia,

yang salah pada ibu Manohara ini, dia terlalu gegabah, kurang menjaga, dan nggak memikirkan pendidikan anaknya. Bayangkan, apa sih yang ada di dalem otak anak umur 17 tahun? jangan liat badannya yang gede, liat isi otaknya, liat ilmu-ilmu apa aja yang baru dia punya??

tapi lepas dari itu semua, diapa-apakan manohara tetap anak Daisy, dan dia punya kekuasaan untuk menjadikan manohara apa saja

Putri Rasulullah Yang Zuhud

Seorang gadis kecil berlari-lari menuju Ka’bah, kemudian ia bergegas menuju kepada orang tua yang tengah bersujud. Dilihatnya punggung orang tua itu penuh kotoran unta. Secepat kilat ia membersihkannya. Bercampur rasa geram air mukanya menyiratkan kesedihan yang begitu dalam. Betapa tidak, kotoran unta itu membaluri hampir seluruh jubah ayahnya. Tanpa kenal takut sedikitpun gadis kecil itu menantang orang-orang yang sombong yang tengah berdiri di hadapannya. Air mukanya benar-benar menunjukkan kemarahan, tanpa perduli bahwa yang sedang dihadapinya adalah para begundal Quraisy yang tersohor kekejamannya.

Itulah Fathimah binti Muhammad saw. Masa kanak-kanaknya diwarnai oleh pergolakan sengit antara risalah suci yang dibawa ayahandanya menghadapi para penyembah berhala yang menginginkan sirnanya risalah tersebut. Setiap saat ia harus menyaksikan sikap pengingkaran masyarakatnya terhadap risalah tauhid yang diserukan ayahnya. Bukan hanya bersifat pasif, pengingkaran itu pun berupa celaan yang keji, gangguan fisik dan fitnah.

Dalam usia yang semuda itu seharusnya Fathimah tidak terlalu perduli, tetapi Allah telah memberikan kelebihan pada putri Rasulullah saw dari ibunda Khadijah ini. Ia dikaruniai sifat lemah lembut, cerdas dan berani. Kelebihan karunia itu jelas sesuatu yang tidak dimiliki anak-anak seusianya. Fathimah harus menyaksikan realita pahit yang melanda keluarganya, terutama gangguan pahit yang ditimpa oleh ayahnya. Ajaibnya, fenomena ini telah mampu dicerna oleh Fathimah kecil. Dan kondisi inilah yang telah melahirkan kedewasaan yang lebih dini dari pada anak-anak Fathimah.

Masa kanak-kanaknya adalah masa keprihatinan, dan masa kekhawatiran atas keselamatan sang pembawa risalah, Rasulullah saw. Untuk itulah Fathimah nyaris selalu memantau kemana ayahnya pergi. Fathimah pun harus turut merasakan pemboikotan terhadap keluarga bani Hasyim oleh masyarakat jahiliyah Quraisy selama 3 tahun.

Seusai masa pemboikotan tersebut, datanglah ujian baru dengan berpulangnya sang ibunda tercinta, Khadijah; ke pangkuan Allah swt. Dipandanginya orang yang sangat dikasihinya dengan air mata berderai tak tertahankan. Fathimah yang belum lagi puas dibuai oleh tangan lembut sang bunda, sedih sekali menghadapi kenyataan ini. Lembara kisah hidup Fathimah penuh dengan hal-hal yang menakjubkan.

Sejarah telah mencatat bagaimana ia telah menjadi seorang ibu rumah tangga yang selalu bekerja keras, bekerja dengan segenap kemampuannya untuk kepentingan keluarga dalam kondisi yang miskin. Pilihannya kepada Ali bin Abi Thalib tidak pernah membuatnya menyesal. Dan konsekwensi atas pilihannya itu pun ia jalani dengan penuh kesabaran, walaupun ia harus jatuh bangun menegakkan pilar-pilar rumah tangganya.

Ia sering kekurangan makan, tapi tak pernah lupa untuk membagi apa yang dimilikinya kepada orang yang lapar yang datang menghampiri pintu rumahnya. Fathimah sangat sayang kepada ayahnya, patuh pada suaminya serta setia kepada risalah yang diajarkan ayahnya.

Ketika kehidupan berangsur membaik dan makanan tersedia dengan cukup, kadang ia tetap tidak mempunyai apa-apa sepanjang hari. Hal itu disebabkan karena ia sering memberikan makanan kepada orang yang jauh lebih sengsara. Ia selalu berusaha untuk mengatakan tidak” terhadap keinginannya sendiri, sehingga dirinya tidak menjadi budak nafsu yang akan membawa kepada kebinasaan.

Dari Ali bin Abi Thalib, Fathimah melahirkan dua orang putra dan dua orang putri, Hasan, Husain, Zainab dan Ummu Kaltsum. Kelak putra-putri Fathimah ini pun tercatat sebagai mujahid dan mujahidah yang tangguh hingga akhir hayatnya.

Ketegaran Mengalahkan Kebodohan

“Sejak memeluk Islam gelora semangat Tufail pemimpin suku ad-Dausy untuk berdakwah pada kaumnya makin tak terbendung. Mula-mula pada istrinya, ia lansung menyodok “ dengarkanlah.. mulai detik ini engkau bukan milikku dan aku bukan milikmu.”

“Mengapa demikian wahai suamiku?” Islam telah membedakan aku dan engkau!” Tidak…sebab agamamu adalah agamaku!” jawab sang isteri mantap.

Seruan dakwah Tufail, disambut dingin. Kecuali oleh dua orang, Abu Hurairoh dan Abul Akr, yang menyambut.hangat Abul Akr adalah suami dari Ghaziyah binti jabir, wanita yang sontak mengimani apa yang diimani suaminya.

Dari sinilah bermula kisah ketegaran seorang Ghaziyah binti jabir. Wanita yang terkenal juga dengan dengan sebutan Ummu Syariek itu tanpa sungkan sejak itu memperlihatkan ciri-ciri keimanannya pada masyarakatnya. Muslimah itu berharap, akhlak-akhlak karimah yang diperlihatkannya, akan makin membuka kesadaran kaumnya.

Namun ternyata harapannya melesat, tetangga-tetangganya malah jadi berang dengan ulah Ummu Syariek, dan langsung mengadukan perihal keislaman wanita itu pada saudara-saudaranya. Suatu hari , tatkala suaminya sedang tak berada dirumah, saudara-saudara suaminya beramai-ramai menggedor pintu rumah Ummu Syariek. Dengan wajah beringas penuh permusuhan, mereka menanyakan wanita itu.
“Apakah engkau telah memeluk Islam?
“Benar,”jawab Ummu Syariek tegas.
“Kalau begitu, tidak ada jalan lain, kami akan menyiksamu dengan siksaan yang keras!”
Dengan gagah berani, Ummu Syariek menegaskan, ia tak gentar oleh ancaman itu. Ia katakan pada begundal-begundal suku Dausy itu, apapun yang akan diancamkan pada dirinya, ia tak akan keluar dari keimanan-nya. Para begundal itu makin berang.

Setelah ancaman dan bujuk rayu mereka gagal, mereka menyeret wanita mu’minah itu, lalu memasukkannya kesebuah rumah kosong yang kotor bersama seekor unta yang penuh koreng. Bila matahari tengah terik membakar, wanita itu diseret keluar, lalu dipentangkan ditengah-tengah padang pasir. Selama dalam siksaan itu, tak setetes air pun diberikan kepadanya. Sembari menyiksa, para begundal itu terus memteror Ummu Syariek. “Tinggalkan agama Muhammad!”.

Andai saja Ummu Syariek tidak bersikeras, rayu para penyiksa itu, niscaya ia akan dibebaskan dari siksa yang berat. Tapi apa sikap wanita mu’minah itu? ia selalu menunjuk-nunjuk jarinya keatas langit, membuat isyarat ahad (tauhid), sebagaimana yang dilakukan sahabat Bilal r.a. Bibir wanita tegar itupun , tak putus-putusnya bertakbir, bertahmid dan bertasbih Bertubi-tubi siksaan yang mendera-nya, begitu pula diiringi nya siksaan itu dengan kesibukan berdzikir kepada Allah. Boleh jadi, para penyiksanya sampai bosan dan lelah mendera wanita perkasa itu.

Kemudian merekapun memutuskan untuk meninggalkan wanita ‘pembangkang’ ituterpentang sendirian di tengah padang pasir yang tengah terik terbakar matahari. Ketika itulah terjadi suatu mu’jizat Robbani. Ummu Syariek sibuk berdzikir sembari menahan dahaga luar biasa. Tatkala ia sekonyong-konyong merasakan sebuah timba air yang datang menghampi-rinya. Ia pun meneguk air itu sepuas-puasnya, dan setelah itu timba itu menjauh darinya. Ummu Syariek menoleh ke kanan dan ke kiri, mencari-cari dari arah mana datangnya timba itu.

Demikianlah, beberapa kali timba itu mendekat, dan Ummu Syariek merenguk sepuas-puasnya. Bahkan sekujur badannya disiramnya , hingga ia merasakan kenyang dan sejuk. Dan tatkala para begundal Dausy datang kembali,lalu mengetahui keadaan wanita itu, mereka pun terperanjat luar biasa.

“Dari mana kau peroleh air itu, hai musuh Allah?”.
“Musuh Allah…? sesungguhnya kalianlah musuh Allah, manusia-manusia yang membenci agama-Nya. Kalian tanya darimana air itu? Dari Allah. Dia memberi rizki kepada saya!”jawab Ummu Syureik gagah.

Mereka masih sangat tidak yakin atas keterangan wanita mu’minah itu. Segera gerombolan penyiksa itu menghampiri sumur yang ada di dekat situ, lantas mengamati timbanya. Ternyata timbanya masih di tempat semula tanpa berubah sama sekali. Berarti Ummu Syariek amat mustahil bisa mengambil air. Entah kenapa, menyaksikan kenyataan ini, para pegundal Dausy itu jadi tercenung. Segera saja tanpa komando, dari bibir salah seorang penyiksa itu terlontar ucapan : “Sungguh…kami bersaksi bahwa Tuhanmu, Tuhanku pula, Tuhan yang mendatangkan rizki di tempatmu. Dialah yang menurunkan Islam.”

Sejak saat itu para penyiksanya menyatakan tobat, dan masuk Islam. Lalu mereka pun komitmen, menyatakan siap menjadi da’i dan pembela islam. Tercatat akhirnya dalam sejarah, seluruh keluarga Abul Akr memeluk Islam.

Ketegaran Ummu Syariek, adalah fenomena luar biasa yang baru pertama kali mereka saksikan. Tak mungkin sebuah keyakinan dipertahankan dengan sangat begitu gigihnya, kalau keyakinan itu palsu. Ketololan mereka pun akhirnya rontok oleh sebuah ketegaran Ummu Syariek. Wanita itu telah memberikan pelajaran pada mereka, betapa mahalnya harga sebuah Iman. Iman yang jujur adalah sebuah formulasi “Robbany yang memadukan keyakinan total, kepasrahan sempurna, keberanian dan keistiqomahan” yang mampu melahirkan kekuatan tak terkalahkan. Hanya dengan iman yang jujur, kemungkaran apapun dan bagaimanapun bentuknya, pasti akan dapat dihancurkan dengan izin Allah. Dan Ummu Syariek telah membuktikan hal itu.

“Sesungguhnya orang-orang yang beriman, hanyalah orang-orang yang beriman kepada Allah, kemudian mereka tidak ragu-ragu. Dan mereka berjihad dengan harta dan jiwa mereka pada jalan Allah, mereka itulah orang-orang yang jujur (imannya)”. (Q.S. Al-Hujurat : 15).

Ost. Dolphin Bay-I Catch A Cold - Kokia

Shibaraku buri ni kaze wo hiite
Shibaraku buri ni netsu wo dashite
Shibaraku buri ni ie de gorogoro
Shibaraku buri no byounin wa
Nandaka warukunai yo ne

Odeko to odeko wo kuttsuketari
Spoon wo fuufuu fuite kuretari
Choppiri tere kusai kedo
Nandaka waruku-nai yo ne

Odeko to odeko wo kuttsuketari
Spoon wo fuufuu fuite kuretari
Choppiri tere kusai kedo
Nandaka waruku-nai yo ne

I catch a cold

Shibaraku buri ni kenka wo shite
Shibaraku buri ni soppo muite
Shibaruku buri ni kuchimo kikanaide
Shibaraku buri ni hitori de gohan

Nandaka kimazui yo ne

Mushamusha cake wo tabe-sugitari
Ookiku tameiki tsuite-mitari
Choppiri muka tsukukedo
Nandaka kimazui yo ne

Kaze wo hiitari kenka shitari
Iroiro happening aru keredo
Tamani wa konnano mo
Nandaka warukunai yo ne

I catch a cold

I catch a cold




5 Mei 2009

Hukum Pygmalion - Hukum Berpikir Positif

Pygmalion adalah seorang pemuda yang berbakat seni memahat. Ia sungguh piawai dalam memahat patung. Karya ukiran tangannya sungguh bagus. Tetapi bukan kecakapannya itu menjadikan ia dikenal dan isenangi teman dan tetangganya.

Pygmaliondikenal sebagai orang yang suka berpikiran positif. Ia memandang segala sesuatu dari sudut yang baik.
* Apabila lapangan di tengah kota becek, orang-orang mengomel. Tetapi Pygmalion berkata, “Untunglah, lapangan yang lain tidak sebecek ini.”
* Ketika ada seorang pembeli patung ngotot menawar-nawar harga, kawan-kawan Pygmalion berbisik, “Kikir betul orang itu.” Tetapi Pygmalion berkata, “Mungkin orang itu perlu mengeluarkan uang untuk urusan lain yang lebih perlu”.
* Ketika anak-anak mencuri apel dikebunnya, Pygmalion tidak mengumpat. Ia malah merasa iba, “Kasihan, anak-anak itu kurang mendapat pendidikan dan makanan yang cukup di rumahnya.”

Itulah pola pandang Pygmalion. Ia tidak melihat suatu keadaan dari segi buruk, melainkan justru dari segi baik. Ia tidak pernah berpikir buruk tentang orang lain; sebaliknya, ia mencoba membayangkan hal-hal baik dibalik perbuatan buruk orang lain.

Pada suatu hari Pygmalion mengukir sebuah patung wanita dari kayu yang sangat halus. Patung itu berukuran manusia sungguhan. Ketika sudah rampung, patung itu tampak seperti manusia betul. Wajah patung itu tersenyum manis menawan, tubuhnya elok menarik.

Kawan-kawan Pygmalion berkata, “Ah,sebagus- bagusnya patung, itu cuma patung, bukan isterimu.”

Tetapi Pygmalion memperlakukan patung itu sebagai manusia betul. Berkali-kali patung itu ditatapnya dan dielusnya.

Para dewa yang ada di Gunung Olympus memperhatikan dan menghargai sikap Pygmalion, lalu mereka memutuskan untuk memberi anugerah kepada Pygmalion, yaitu mengubah patung itu menjadi manusia betul.. Begitulah, Pygmalion hidup berbahagia dengan isterinya itu yang konon adalah wanita tercantik di seluruh negeri Yunani.
Nama Pygmalion dikenang hingga kini untuk mengambarkan dampak pola berpikir yang positif. Kalau kita berpikir positif tentang suatu keadaan atau seseorang, seringkali hasilnya betul-betul menjadi positif.

Misalnya,
* Jika kita bersikap ramah terhadap seseorang, maka orang itupun akan menjadi ramah terhadap kita.
* Jika kita memperlakukan anak kita sebagai anak yang cerdas, akhirnya dia betul-betul menjadi cerdas.
* Jika kita yakin bahwa upaya kita akan berhasil, besar sekali kemungkinan upaya dapat merupakan separuh keberhasilan.

Dampak pola berpikir positif itu disebut dampak Pygmalion.

Pikiran kita memang seringkali mempunyai dampak fulfilling prophecy atau ramalan tergenapi, baik positif maupun negatif.
* Kalau kita menganggap tetangga kita judes sehingga kita tidak mau bergaul dengan dia, maka akhirnya dia betul-betul menjadi judes.
* Kalau kita mencurigai dan menganggap anak kita tidak jujur, akhirnya ia betul-betul menjadi tidak jujur.
* Kalau kita sudah putus asa dan merasa tidak sanggup pada awal suatu usaha, besar sekali kemungkinannya kita betul-betul akan gagal.

Pola pikir Pygmalion adalah berpikir, menduga dan berharap hanya yang baik tentang suatu keadaan atau seseorang. Bayangkan, bagaimana besar dampaknya bila kita berpola pikir positif seperti itu. Kita tidak akan berprasangka buruk tentang orang lain.

Kita tidak menggunjingkan desas-desus yang jelek tentang orang lain. Kita tidak menduga-duga yang jahat tentang orang lain.
Kalau kita berpikir buruk tentang orang lain, selalu ada saja bahan untuk menduga hal-hal yang buruk. Jika ada seorang kawan memberi hadiah kepada kita, jelas itu adalah perbuatan baik. Tetapi jika kita berpikir buruk,kita akan menjadi curiga, “Barangkali ia sedang mencoba membujuk,” atau kita mengomel, “Ah, hadiahnya cuma barang murah.” Yang rugi dari pola pikir seperti itu adalah diri kita sendiri. Kita menjadi mudah curiga. Kita menjadi tidak bahagia.

Sebaliknya, kalau kita berpikir positif, kita akan menikmati hadiah itu dengan rasa gembira dan syukur, “Ia begitu murah hati. Walaupun ia sibuk, ia ingat untuk memberi kepada kita.”

Warna hidup memang tergantung dari warna kaca mata yang kita pakai.

* Kalau kita memakai kaca mata kelabu, segala sesuatu akan tampak kelabu. Hidup menjadi kelabu dan suram. Tetapi kalau kita memakai kaca mata yang terang, segala sesuatu akan tampak cerah. Kaca mata yang berprasangka atau benci akan menjadikan hidup kita penuh rasa curiga dan dendam. Tetapi kaca mata yang damai akan menjadikan hidup kita damai.

Hidup akan menjadi baik kalau kita memandangnya dari segi yang baik. Berpikir baik tentang diri sendiri. Berpikir baik tentang orang lain. Berpikir baik tentang keadaan. Berpikir baik tentang Tuhan.
Dampak berpikir baik seperti itu akan kita rasakan.. Keluarga menjadi hangat. Kawan menjadi bisa dipercaya. Tetangga menjadi akrab. Pekerjaan menjadi menyenangkan. Dunia menjadi ramah. Hidup menjadi indah. Seperti Pygmalion, begitulah.

MAKE SURE YOU ARE PYGMALION and the world will be filled with positive people only…….. ….how nice!!!!

sumber : http://www.motivasi.web.id

3 Mei 2009

keluargaku..

Stick Figure Family at FreeFlashToys.com

Make your Stick Figure Family at FreeFlashToys.com